Ketegangan Barcelona dan Timnas Spanyol Mereda Soal Lamine Yamal

2025-10-08 12:03:17 By Anthem

Hubungan panas antara Barcelona dan Timnas Spanyol terkait cedera Lamine Yamal kini sudah mulai tenang. Direktur Olahraga Barca, Deco, turun tangan dengan menjalin komunikasi agar insiden serupa tak kembali terjadi.

Yamal tidak dipanggil oleh Timnas Spanyol dalam jeda internasional kali ini. Winger 18 tahun itu absen dari skuad La Furia Roja lantaran mengalami masalah pada bagian selangkangan.

Cedera tersebut didapat saat membela timnas bulan lalu. Setelahnya, Yamal harus menepi dalam empat laga Barcelona sebelum sempat kembali bermain sekali. Sayangnya, cederanya kambuh sehingga ia kembali harus menepi.

Awalnya, situasi ini menimbulkan ketegangan. Pelatih Barcelona, Hansi Flick, sempat marah kepada juru taktik Spanyol, Luis de la Fuente, karena dianggap memaksa Yamal tampil meski kondisinya tidak fit. Flick kecewa karena Yamal punya peran penting di skuad Barca, dengan catatan dua gol dan empat assist hanya dari lima penampilan musim ini.

Namun kini, suasana lebih kondusif. Deco mengambil langkah diplomatis dengan membangun komunikasi intensif bersama pihak timnas Spanyol. Tujuannya untuk menghindari konflik seperti sebelumnya.

“Saya tidak tahu apakah Lamine sudah bicara langsung dengan de la Fuente, dia bebas saja melakukan itu. De la Fuente sendiri pernah berkomunikasi dengan Gavi. Yang jelas, kondisi Lamine masih belum sepenuhnya bugar. Kami sudah berdiskusi di internal klub dan timnas pun sudah diberi tahu,” kata Deco dikutip Football Espana.

 

“Saya memang tidak terlibat langsung dengan timnas soal bagaimana mereka memperlakukan pemain. Tapi kami percaya mereka memperlakukan pemain dengan baik. Kami juga sudah berbicara dengan direktur sepakbola mereka, Aitor Karanka. Wajar jika kami kurang nyaman dengan kondisi yang sempat terjadi,” tambahnya.